Thursday, February 09, 2006

hal remeh mungkin juga sepele

Percayakah, apapun yang kita lakukan, apapun yang kita kerjakan, muaranya, akibatnya untuk diri kita juga...
Hal-hal kecil yang kita lakukan yang kadang kita anggap sepele alias remeh, tanpa di sadari ternyata merupakan cerminan perilaku kita.
Contohnya pola perilaku perokok (sumber e-psikologi.com)
Mereka yang merokok di ruang publik,
Kelompok homogen (sesama perokok); Umumya masih menghargai orang lain, karena itu
mereka menempatkan diri di smoking area.
Kelompok heterogen (merokok ditengah orang lain yang tidak merokok); Tergolong sebagai
orang yang tidak berperasaan, kurang etis dan tidak mempunyai tata krama. Bertindak kurang
terpuji, tercela dan kurang sopan, dan secara tersamar mereka tega menyebar “racun” pada
orang lain yang tidak bersalah.
Merokok di tempat bersifat pribadi
kantor atau kamar tidur pribadi; tergolong individu yang kurang menjaga kebersihan diri,
penuh dengan rasa gellisah yang mencekam
toilet; tergolong orang suka berfantasi.

Berpulang pada diri kita hendak menunjukkan apakah kita. kita berani berbuat, tidak seketika mungkin akibatnya yang diterima, namun tampaknya kita harus percaya akibatnya pasti akan kita rasakan. contoh untuk perokok, berani merokok, bersiaplah bahwa kesehatan yang jadi taruhan...

0 Comments:

Post a Comment

<< Home